Lapas Karawang Tanda Tangani MOU Dengan LPK Johar Jaya Guna Tingkatkan Program Pembinaan
Karawang, updatenews.id- Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas II A Karawang terus berkomitmen tinggi untuk meningkatkan program pembinaan bagi narapidana demi melaksanakan Sistem Pemasyarakatan.
Hal ini dibuktikan dengan perjanjian kerjasama antara Lapas Karawang dengan LPK Johar Jaya dalam meningkatkan keterampilan narapidana dan mempersiapkan bekal bagi mereka setelah bebas yang dilaksanakan pada hari Selasa 20 Februari 2024 bertempat di Aula sahardjo Lapas Karawang.
Pembinaan Keterampilan bagi WBP yang akan diberikan oleh LPK Johar Jaya dalam bidang Las, Pelatihan Keterampilan ini diyakini akan menjadikan bekal bagi para warga binaan Lembaga Pemasyarakatan kls IIA Karawang.
Dalam sambutannya Kalapas kls IIA Karawang mengucapkan terima kasih atas terjalinnya kerjasama Pelatihan Keterampilan Kerja antara Lembaga Pemasyarakatan Karawang dan LPK Johar Jaya.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada LPK Johar Jaya atas terjalinnya kerjasama ini. Tentunya kami menyambut baik program ini sehingga diharapkan akan terus terjalin” tutur Kalapas.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Lapas Kelas IIA Karawang, Ketua LKP Johar Jaya Dr. Yudi Ferdiana Permana, SE.M.Si. Kasi Binadik, Kasubag TU, PLT Kasi Giatja, Kasubsi Registrasi, Kasubsi Sarana Kerja, Kasubsi Bimaswat, Kaur Keu&Kepeg, Kaur Umum,Staf Registrasi, Staf Kamtib, Staf Giatja dan Warga Binaan Pemasyarakatan.
#kemenkumhamjabar
#kemenkumhamri
#LapasKarawang
#HumasLaskar
#KamiPeduli
#DemiKemajuanLapasKarawang
#LapasKarawangBerubah
#LapasKarawangBerprestasi