Dukung Layanan Arus Mudik Lebaran, DPC LSM Laskar NKRI Karawang Barat Dirikan Posko Siaga Bagi Pemudik.
Karawang, updtenews.id- Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Karawang Barat LSM Laskar NKRI bersama dengan jajaran Ketua Kordes (Koordinator Desa) mendirikan pos siaga bagi pemudik lebaran di jalan baru Tanjung Pura – Klari yang bertempat di Pos Sekretariat LSM Laskar NKRI yang berada di pinggir jalan baru Tanjung Pura – Klari, Sabtu (06/04/2024).
Pada saat mendirikan Pos Siaga bagi para pemudik lebaran tersebut, terlihat di hadiri pula oleh Salim yang akrab di sapa Huis selaku Ketua (DPC) Dewan Pimpinan Cabang LSM Laskar NKRI lengkap beserta jajaran anggota lainya.
Salim Huis, saat di mintai keteranganya mengatakan, pihaknya memang selalu mendirikan pos siaga bagi para pemudik ketika lebaran akan tiba.
“Kami mendirikan pos siaga ini sebenarnya sejak hari Kamis kemarin,” Ungkapnya.
Menurut Salim Huis pihaknya mendirikan pos siaga lebaran bagi para pemudik ini, adalah untuk menjaga keamanan, selain itu pihaknya juga menyediakan tempat untuk beristirahat juga di sediakan pula toilet dan kamar mandi, serta air mineral bagi para pemudik.
“Mendirikan pos siaga bagi para pemudik lebaran yang memang telah kami lakukan sejak dulu, bagi kami ini adalah merupakan salah satu bukti kami dalam membantu pemerintah khususnya pihak TNI dan Polri di wilayah Kecamatan Karawang Barat ini, ” Jelasnya.
Terlepas daripada itu, pihaknya akan selalu bersinergi serta bekerjasama dengan pihak-pihak terkait, dan berharap semoga di tahun-tahun yang akan datang saat lebaran tiba, dapat menyediakan segala fasilitas yang di butuhkan bagi para pemudik lebaran,” Pungkasnya. (Jang)