Hasil.! Aliansi Pemuda Mempertanyakan Tindaklanjut Perbaikan Jalan Penghubung Desa Yang Rusak Di Kecamatan Kelekar
Muara Enim, updatenews.id- Pemuda Desa Menanti berkunjung ke pemerintahan kecamatan Kelekar dengan tujuan pokok pemuda itu yaitu menyampaikan keresahan masyarakat sekaligus mempertanyakan hal-hal yang berkaitan kerusakan jalan utama atau jalan penghubung antar desa yang sudah beberapa pekan belum ada tindaklanjut. Rabu (24/04/24) sore.
Dalam pertemuan tersebut kepala desa Menanti Hasim menyampaikan,
“Terkait permasalahan jalan utama desa, yaitu putusnya gorong-gorong. Tepatnya, sehari setelah kejadian ambruknya gorong-gorong jalan pada tanggal 7 Maret 2024 yang lalu. Sebetulnya sudah ada upaya yang dilakukan dari pemerintah desa Menanti yaitu, mengirimkan surat permohonan perbaikan darurat yang ditujukan kepada pemerintahan kecamatan”. Ujarnya
Kemudian ditambahkan juga oleh camat Kelekar yang diwakili oleh plt. Sekcam Hendry juga menyampaikan,
“Pihak kecamatan sudah mengkonfirmasi kejadian tersebut dan telah melaporkan bencana alam yang mengakibatkan rusaknya gorong-gorong jalan utama desa ke bupati Muara Enim melalui dinas PUPR kabupaten Muara Enim dan juga tembusan BPBD Kab. Muara
Enim”. Tambahannya juga “terkait upaya tindaklanjut kerusakan jalan tersebut. Kami bersama pemerintah desa bukan diam saja, hanya saja masih menunggu giliran anggaran dari pemerintah kabupaten”. tutupnya. (Torik)