27 Tahun Berkiprah di Dunia Seni Jaipong, Titin Dongkrak Apresiasi Pemkab Karawang
Karawang,updatenews.id | Budaya Sunda merupakan salah satu budaya paling kaya di Indonesia, dan beragam karya yang dihasilkan dari kekayaan ini sudah memiliki reputasi yang sangat terkenal tidak hanya di Indonesia, tetapi bahkan juga di mancanegara.
Salah satunya adalah Tari Jaipong yang merupakan himpunan dari sejumlah kesenian tradisional, misalnya pencak silat, ketuk tilu, dan wayang golek. Dari situlah tarian ini populer sebagai tarian yang memiliki gerakan-gerakan yang unik, energik, dan sederhana. *(menurut berbagai sumber)
Seorang seniman Tari Jaipong yang berasal dari Karawang Jawabarat yakni Titin Suhartini atau yang terkenal dengan nama “Titin Dongkrak” Penari Jaipongan yang sudah berkiprah bersama Grup Seni Mandiri Asih Tandang selama 27 tahun itu ketika ditemui oleh media updatenews.id seusai acara penerimaan penghargaan yang dilakukan pemkab Karawang mengungkapkan kegembiraan dan apresiasi yang besar kepada pemerintah kabupaten atas perhatian kepada para seniman seniwati dan budayawan.
“Saya haturkan terimakasih kepada pemerintah daerah kabupaten Karawang yang sangat memberikan dukungan penuh kepada para seniman dan budayawan Karawang. Kami sangat bangga, ini merupakan apresiasi yang sangat luar biasa. Ini juga sebagai bukti bahwa pemerintah kabupaten Karawang merangkul para seniman dan budayawan” kata Titin.
Selanjutnya Titin berharap untuk seterusnya pemkab Karawang memberikan peluang besar bagi para seniman dan seniwati untuk berkreasi dengan dukungan penuh dari pemerintah.
“Mudah-mudahan seni dan budaya di Karawang lebih maju lagi. Karena Karawang itu benar-benar kaya akan seni dan kebudayaannya, dan ini harus terus dilestarikan,akan menjadikan penghargaan tersebut sebagai motivasi bagi para seniman dan budayawan lainnya, terutama generasi muda” pungkas Titin. (Red)