Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Karawang Gelar Festival Literasi 2024 Tingkatkan Minat Baca Pada Usia Dini
Karawang,updatenews.id | Masih dalam rangka HUT Kabupaten Karawang ke 391 Tahun sekaligus peringati hari Kunjung Perpustakaan, Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Karawang menggelar kegiatan Festival Literasi yang dilaksanakan di Perpustakaan Daerah Kabupaten Karawang Komplek mesjid Al Jihad Karangpawitan Kabupaten Karawang. Kamis (26/09/24)
Festival Literasi diselenggarakan sekaligus dalam rangka memperingati Hari Kunjung Perpustakaan (Tanggal 14 September) dan Bulan Gemar Membaca.
Plt Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Karawang H Deden Ramli pada sambutannya mengatakan setiap tanggal 14 September, memperingati Hari Kunjung Perpustakaan, dimana bertujuan untuk menanamkan pembiasaan berkunjung ke perpustakaan dan meningkatkan kegemaran membaca.
“Namun sekarang, jarang sekali menemukan pelajar yang gemar membaca, mengisi waktu luang untuk membaca” ucap H Deden Ramli.
Pada kegiatan ini pula di gelar Festival Literasi yang dimeriahkan dengan berbagai macam lomba, diantaranya fashion show bertma Baju adat Nusantara,lomba menggambar tempat tempat bersejarah di Karawang,lomba baca puisi dan lomba Mini Vlog Library virtual tour.
“Tadi Kita berikan juara 1,2,3 untuk semua kategori lomba. Dan ada penghargaan berupa hadiah untuk pemustaka paling sering berkunjung dan pinjam buku di perpustakaan, dan Harapan kami semoga perpustakaan Karawang jadi lebih baik dari segala aspek sehingga bisa terus berupaya meningkagkan literasi dan minat baca masyarakat Karawang” pungkas Plt Kepala Disperpusip Karawang
Yusuf Rangga, Panitia Festival Literasi 2024 ini mengungkapkan, Literasi tidak hanya sekadar kemampuan membaca dan menulis melainkan kunci utama bagi pembangunan intelektual dan sosial bangsa
“Ini masih dalam rangkaian HUT Hari Jadi Kabupaten Karawang ke 391 tahun dan hari Kunjung Perpustakaan Dinas Arsip dan perpustakaan Kabupaten Karawang menggelar Festival Literasi. Dalam kegiatan ini digelar pula beberapa perlombaan yang di ikuti oleh 87 orang peserta dari tingkat PAUD hingga Tingkat SMA” ucap Yusuf Rangga.
Ia berharap melalui hari peringatan ini, diharapkan masyarakat dapat lebih menghargai dan memanfaatkan perpustakaan sebagai sumber pengetahuan yang berharga. (Red)