Dukung Program Pemerintah, PT Duta Pratama Propertindo Lakukan Proses Serah Terima PSU Pada DPRKP Karawang
Karawang,updatenews.id | Prasarana Sarana Utilitas Umum (PSU) perumahan dan kawasan permukiman merupakan kelengkapan fisik untuk mendukung terwujudnya perumahan yang sehat, aman dan terjangkau. Dengan demikian, ketersediaan PSU merupakan kelengkapan dan bagian yang tidak terpisahkan dari upaya pengembangan Perumahan dan Kawasan Permukiman. Dukungan PSU yang memadai diharapkan dapat menciptakan dan meningkatkan kualitas lingkungan perumahan dan Permukiman.
Sesuai dengan SOP Bidang Kawasan Permukiman untuk Usulan PSU Kawasan Permukiman pada Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (DPRKP) Kabupaten Karawang, PT Duta Pratama propertindo Bekasi melakukan tahapan tahapan dan proses penyerahan PSU (Prasarana Sarana Utilitas Umum) untuk kawasan perumahan Green Side Residence jalan Manunggal Palumbon Sari Karawang Timur.
Sejumlah 30 titik Prasarana Sarana Utilitas Umum yang ada di Perumahan Green Side Residence yang akan diserahkan kepada Pemkab Karawang.
Usep Suhendi selaku Manager Legal di PT Duta Pratama Propertindo bersama para Pejabat Dinas PRKP Kabupaten Karawang melakukan survey ke lokasi. Ia menyebutkan ada 30 titik PSU yang akan diserah terimakan kepada Pemerintah Kabupaten Karawang.
*Serah terima PSU ke Pemerintah Daerah Kabupaten Karawang akan dilakukan secepatnya,dan kami akan segera memprosesnya” ujar Usep Suhendi.
Sementara itu salah seorang warga di Perumahan Green Side Residence mengapresiasi langkah yang di lakukan oleh Pemerintah Kabupaten Karawang dan PT Duta Pratama Propertindo.
“Sudah 10 tahun kami menetap di Green Side Residence, semenjak mulai pembangunannya hingga sekarang” ujar Pak Fatoni warga Green Side Residence.
Ia berharap, setelah proses serah terimanya selesai dilaksanakan, Ia ingin agar Pemkab melalui Dinas PRKP melakukan perbaikan perbaikan pada fasilitas untuk umum untuk warga. (Red)