Sikapi Hibah 10 Milyar, LBH LASKAR NKRI : “Pemda Karawang Melukai dan Menyakiti Hati Masyarakat”
Karawang, updatenews.id Pemerintah Daerah Kabupaten Karawang memberikan bantuan hibah untuk Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat di gedung Mapolda Jabar, Selasa (7/2/2023)
Menyikapi hal tersebut Kepala Divisi Hukum dan LBH Laskar NKRI Hendra Supriatna, SH, MH mengatakan pemberian uang 10 Milyar tersebut menyakiti dan melukai hati masyarakat serta berbanding terbalik dengan kondisi masyarakat yang ada di Kabupaten Karawang yang mana sedang dilanda miskin ekstrem.
“Saya dari LBH LASKAR NKRI Menyikapi hibah 10 Milyar dari Pemda Karawang kepada Polda Jawa barat itu melukai dan menyakiti hati masyarakat kabupaten karawang, pasalnya pemberian uang tersebut berbanding terbalik dengan kondisi masyarakat yang ada di Kabupaten Karawang yang mana karawang saat ini sedang dilanda miskin ekstrem, dimana mendapatkan penghasilan sangat susah sehingga banyak masyarakat miskin yang kelaparan, Gedung sekolah banyak yang rusak, di daerah-daerah jalan banyak yang rusak, pembangunan tidak merata sehingga perekonomian yang ada di Kabupaten karawang menurun, ” Ucapnya
Menurut Hendra Supriatna, SH, MH. uang 10 milyar tersebut akan lebih mnyenangkan jika dibagikan kepada Masyarakat miskin yang tidak mampu, digunakan untuk pembangunan sekolah-sekolah yang rusak, membayar SD yang tanahnya blm dibayar, serta meningkatkan pelayanan kepada masyarakat
“seharusnya uang 10 milyar itu akan lebih menyenangkan masyarakat jika dibagikan kepada masyarakat miskin yang tidak mampu berupa bansos, digunakan untuk membangun sekolah-sekolah yang rusak, membayar SD yang tanahnya belum dibayar, meningkatkan pelayanan kepada masyarakat sehingga masyarakat merasakan kehadiran pemerintahnya, dibanding dihambur-hamburkan untuk kepentingan pemda yang tidak ada untungnya” Ungkapnya
Lebih lanjut LBH Laskar NKRI akan mengirim surat kepada Kapolri dan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk mengawasi ,memantau, dan menganalisa pemberian uang 10 milyar tersebut kepada polda jabar
“dalam waktu dekat kami dari LBH LASKAR NKRI akan mengirim surat kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk mengawasi ,memantau, dan menganalisa pemberian uang 10 milyar tersebut kepada polda jabar serta mengirim surat kepada Kapolri menyampaikan bahwa seharusnya pihak kepolisian polda jabar melonak pemberian hibah 10 milyar tersebut yang diberikan oleh pemda karawang karena pada dasarnya karawang sedang dilanda miskin ekstrem, masyarakatnya banyak yang kelaparan, pembanguna jalan tidak merata dan kemudian banyak bangunan sekolah yang rusak sehingga menurut kami selayaknya polda jabar memberikan Kembali uang 10 milyar itu untuk masyarakat miskin di Kabupaten Karawang” Pungkanya (Zein)