Melalui Muspika Tempuran, Pemerintah Kabupaten Karawang Berikan Bantuan Banjir Rob Laut di Desa Ciparagejaya
Karawang,updatenews.id |Pemerintah Kabupaten Karawang, melalui Muspika Kecamaran Tempuran berikan bantuan 500 nasi kotak dan 50 dus mie instan kepada warga Desa Ciparagejaya yang terdampak banjir rob pada Senin 16 Desember 2024.
Camat Tempuran didampingi Babinsa TNI AD dan perangkat desa berikan langsung bantuan tersebut kepada warga.
Komarudin, Camat Tempuran Kabupaten Karawang mengatakan, bantuan ini merupakan sinegritas antara instansi pemerintah dan dinas terkait.
“Bantuan ini diberikan untuk membantu meringankan beban masyarakat di wilayah Karawang khusus nya warga desa Ciparagejaya sebagai langkah awal,” kata Komarudin.
Komarudin Menambah kan,pihaknya telah menyiapkan bantuan logistik lainnya sebagai langkah upaya mitigasi bencana banjir rob air pasang laut.
“Kami sudah melakukan upaya-upaya mitigasi melalui BPBD, tentunya ada bantuan-bantuan yang lainya sebagai langkah penanganan awal,” jelasnya.
Sertu Arwan Sairi Babinsa Ciparagejaya Koramil 0403/Rawamerta Kodim 0604/Karawang berpesan kepada warga desa Ciparagejaya Masyarakat mesti tetap waspada serta dapat mengantisipasi saat ketinggian airnya semakin naik.
“Tentunya kita harus bisa menyelematkan diri dan evakuasi untuk mencari titik aman menghindari daripada banjir rob itu sendiri,” ujar Sertu Arwan.
Dirinya juga mengucapkan terimakasih ke pemkab Karawang yang sudah memberikan bantuan warga desa binaannya. (Tarna )