Meriah dan Bikin Terharu, Pelepasan Kelas 6 & Kenaikan Kelas 1-5 Murid SDN 3 Di Hadiri H Lili Hermanto Kades Cikalong
Karawang,updatenews.id – Setelah melewati masa ujian sekolah oleh seluruh murid Sekolah Dasar, kini tiba saatnya melaksanakan Acara Pelepasan Perpisahan Siswa/i kelas 6 dan kenaikan murid kelas 1 dan 5.
Seperti Acara Pelepasan Perpisahan Kelas 6 dan Kenaikan Kelas 1-5 dilaksanakan di SDN 3 Cikalong Kecamatan Cilamaya Wetan Kabupaten Karawang Jabar, Kamis (22/6/2023).
Dalam Acara Pelepasan Perpisahan Murid Kelas 6 dan Kenaikan Kelas 1-5 dihadiri Kepala SDN 3, Kartobi S.Pd, Para Guru SDN 3 Cikalong Para Orang Tua Murid, Kades Cikalong H Lili Hermanto dan Para Siswa/i SD N3 Cikalong
Acara Pelepasan Perpisahan Murid Kelas 6 dan Kenaikan Kelas 1-5 SDN 3 Cikalong begitu meriah dan sebelum dimulai sesi sambutan-sambutan, yakni diawali siswa/i SDN 3 Cikalong melaksanakan berbagai Pagelaran Seni dan Mengumandangkan Lagu Bertemakan Sebuah Perpisahan.
Kepala SDN 3 Kartobi SPd dalam sambutannya menyampaikan pesan kepada seluruh Siswa/i SDN 3 Cikalong terutama kepada siswa Kelas 6 yang kini lulus agar melanjutkan sekolah ke jenjang lebih tinggi.
“Kemudian, bagi murid Kelas 1 dan 5 pada pelajaran tahun 2022-2023 ini naik kelas, maka diharapkan di Tahun Ajaran Baru 2023-2024 agar lebih kreatif bisa meningkatkan prestasinya dengan lebih giat dan rajin lagi dalam belajar,”ujarnya.
H Lili Hermanto Kades Cikalong menyampaikan selamat bagi para siswa/i SDN 3 Cikalong.
“Bagi Siswa/i kelas 6 dan kini telah lulus dari sekokah ini, maka diharapkan kalian semua melanjutkan sekolah, dan terus menimba ilmu, baik ilmu pendidikan agama maupun pengetahuan umum,”ujarnya.
“Karna dengan ilmu, lanjut H Lili Hermanto jalan kehidupan kita akan semakin terang benderang, pepatah mengatakan carilah ilmu walau jauh ke negari china. Oleh Karna itu, kalian jangan bosan untuk terus menimba ilmu selagi hayat masih dikandung badan,”ujarnya.
Terpisah wali murid kelas 6 menyampaikan
“Kami haturkan terima kasih kepada Ibu Kepsek, Bapak/Ibu Guru, karna selama enam tahun bersekolah di SDN 3 ini, anak-anak kami sudah menjadi lebih mandiri, kreatif, disiplin, lebih sopan kepada orang tua, kepada temannya, dan lebih berakhlak mulia. Untuk itu, semoga putra-putri kami menjadi orang yang sholeh dan sholehah, berguna bagi agama, bangsa, negara, dan menjadi pemimpin di masa yang akan datang,”ujarnya.
“Kami selaku orang tua murid tidak dapat membalas jasa para Bapak dan Ibu guru semuanya, namun hanya Allah SWT yang akan membalas semua kebaikan, jasa dan pengorbanan Bapak Ibu Guru sekalian. Kami pun hanya bisa mendoakan, semoga SDN 3 Cikalong semakin maju dan berkembang, serta Bapak Ibu Guru tetap diberikan kesehatan, dipanjangkan umur dan selalu ada dalam lindungan Allah SWT. Aamiin Yra.”
(GW)