Plt Camat Rawamerta Gelar Rapat Teknis Persiapan Gebyar Paten
Karawang, updatenews.id, Pemerintah Kecamatan Rawamerta Kabupaten Karawang Gelar Rapat Teknis persiapan Gebyar Paten, Senin 19/06/2023
Rapat Teknis Gebyar Paten dilaksanakan di Aula Kantor Kecamatan Rawamerta dan dipimpin langsung oleh Plt Camat Rawamerta Budiman Achmad, S.Sos., M.AP didampingi oleh Kapolsek Rawamerta AKP AKP Mohamad Wasis, SH, Sekretaris Kecamatan Sunardi, Ap, Kasie P3MD, Kasie Pemerintahan, unsur Staff Kecamatan , turut hadir Sekertaris Desa se-Kecamatan Rawamerta Pengurus PGRI, KUA, Pendamping Desa.
Plt Camat Rawamerta Budiman Achmad, S.Sos dalam arahannya mengatakan Kegiatan Paten ini adalah sarana untuk mengexpose pelayanan dinas terkait dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
“Isi dari tema kegiatan gebyar paten ini adalah Bagaimana mengangkat pertumbuhan ekonomi pasca pandemi covid 19,dengan kegiatan banyak mendorong umkm, maka tentunya produk-produknya perlu disosialisaiskan kepada masyarakat luas seperti membuat sample beberapa umkm desa sebagai godie bag, maka dari itu Kegiatan Paten ini adalah sarana untuk mengexpose pelayanan dinas terkait dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat” Ucap Budiman
“Budiman menambahkan Kegiatan Paten ini tidak hanya memberikan pelayanan administrasi saja, ada keagamaan, dan juga sosial seperti Donor Darah, Bantuan Rulahu, pemberian kursi kursi roda, pencegahan stunting dengan konsep Anak balita kurang gizi dikumpulkan di beri stimulan bantuan makanan tambahan padat gizi” tutur budiman
Budiman melanjutkan Dengan persiapan yang matang kegiatan ini tentu akan berjalan lancar, Kelengkapan roundown dimatangkan untuk panduan kegiatan
“Kelengkapan roundown dimatangkan untuk panduan kegiatan, tentu dengan persiapan yang matang insya Allah kegiatan akan berjalan lancar” pungkasnya.
Sesuai jadwal yang sudah ditentukan kegiatan Gebyar Paten Kecamatan Rawamerta Tahun 2023 akan dilaksanakan pada hari jumat tanggal 23 Juni 2023.
(Zein)